Tabanan-Kapolres Tabanan  AKBP Leo Dedy Defretes, S.H., S.I.K., M.H, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Tabanan Ny. Ina Leo Defretes beserta Pejabat Utama Polres Tabanan,  Kapolsek Kediri, Kapolsek Selemadeg, Kapolsek Selbar, pengurus Bhayangkari  cabang Tabanan dan pengurus Bhayangkari ranting selemadeg mengunjungi rumah duka Almarhum Aipda I Gede Made Adi Surya Diatmika di Br. Abiantuwung, Ds. Abiantuwung, Kec. Kediri, Kab. Tabanan, Jumat ( 22/12/2023 ) jam 09.30 wita. 


Almarhum  menjabat sebagai P.S. Panit 2 Samapta Polsek Selemadeg, Polres Tabanan yang menghembuskan nafas terakhir pada hari Rabu, tanggal 20 Desember 2023, sekira jam 10.00 wita di RSU Tabanan, karena sakit.


Kedatangan Kapolres Tabanan bersama rombongan disambut pihak keluarga, dengan suasana yang penuh duka, dimana Kapolres bersama ketua Bhayangkari Cabang Tabanan dan rombongan menyampaikan agar keluarga yang ditinggalkan tetap tabah dan mengiklaskan kepergian almarhum. 


Dalam kunjungan duka itu, Kapolres Tabanan bersama Ketua Bhayangkari Cabang Tabanan menyerahkan santunan duka dan diterima Istri Almarhum Aipda I Gede Made Adi Surya Diatmika beserta keluarga.


Kapolres Tabanan mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya dan mewakili seluruh jajaran Polres Tabanan merasa sangat kehilangan atas berpulangnya almarhum Aipda I Gede Made Adi Surya Diatmika. 


“Semoga amal baik beliau diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” ujar Kapolres.


Kehadiran orang momor satu di jajaran Polres Tabanan di rumah duka Almarhum Aipda I Gede Made Adi Surya Diatmika merupakan bentuk penghormatan atas dedikasi dan pengabdian Almarhum selama bertugas.


( Humas Polres Tabanan )