Tarakan -  Pentingnya Protokol Kesehatan terus digaungkan Babinsa Jajaran Kodim 0907/Trk diwilayah binaan,dengan mengunjungi wilayah serta mengajak warga binaan untuk taat protokol kesehatan, Selasa(08/02/2022).


Komandan Kodim 0907/Trk Letkol Inf Reza Fajar Lesmana,S.I.P.,M.Si mengatakan, Bahwa peran serta Babinsa bertujuan untuk melakukan pembinaan sosialisasi protokol kesehatan, dengan harapan agar warga dalam melakukan aktivitas kegiatan baik malam maupun siang hari selalu mengedepankan prokes. terlebih penyebaran Covid 19 kembali meningkat,ucapnya.


Menurutnya,dimasa pandemi saat ini, terlebih penyebaran yang kembali meningkat. penerapan protokol kesehatan menjadi pilihan wajib yang harus dilakukan setiap warga untuk mencegah serta memutus mata rantai penyebaran covid-19.


"Sebenarnya masyarakat sudah mempunyai kesadaran,namun kita perlu dan harus selalu mengingatkan agar masyarakat lebih membiasakan diri patuh akan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan",ungkapnya.


Ia menambahkan,selaku aparat kewilayahan rutinitas himbauan,Pemberian masker, dan pengarahan kepada warga agar disiplin menjaga kesehatan adalah sebagai salah satu bentuk komunikasi sosial dalam menyampaikan program pemerintah.


"ini merupakan upaya bersama.Kalau petugas sudah bekerja sesuai aturan yang ada, namun kesadaran masyarakat masih kurang, mustahil mata rantai covid-19 akan putus",tegasnya.


Ia berharap, masyarakat lebih meningkatkan kesadaran akan protokol kesehatan."Mari kita dukung Program Pemerintah untuk menggunakan masker sesuai dengan Protokol Kesehatan untuk meminimalisir penyebaran Corona Virus di wilayah,"pungkasnya.